5 Rekomendasi Model Kacamata yang Cocok Untuk Muka Bulat
Bagi pemilik wajah dengan bentuk yang bulat, biasanya susah untuk menyesuaikan antara model kacamata dengan bentuk muka. Namun, tidak perlu risau dikarenakan terdapat banyak rekomendasi kacamata yang cocok untuk muka bulat agar terlihat cocok dan dapat membuat percaya diri penggunanya.
Tentunya sebelum membeli kacamata, hal pertama yang harus dilakukan adalah mencocokkannya dengan bentuk wajah. Model kacamata pun bervariasi dan pastinya kacamata yang sesuai dengan bentuk wajah akan dapat membuat penggunanya menjadi lebih percaya diri. Berikut rekomendasi model kacamata:
1. Bingkai Wayfarer
Model bingkai kacamata yang cocok untuk muka bulat pertama adalah jenis Wayfarer. Bentuk model ini adalah sedikit melengkung ke arah bawah dengan tampilan mirip persegi, serta agak melengkung dan lonjong. Bingkai kacamata Wayfarer dapat memperlihatkan wajah menjadi tampak lebih tirus.
Wayfarer menjadi salah satu bingkai kacamata yang kerap digunakan oleh pengguna, baik yang memiliki pipi yang tirus ataupun bulat cocok menggunakan jenis bingkai ini. Model bingkai Wayfarer dapat ditemukan dengan mudah di optik kacamata tanpa harus kesusahan mencarinya.
2. Bingkai Square atau Persegi
Rekomendasi model berikutnya adalah memiliki bingkai persegi. Manfaat menggunakan bingkai jenis ini adalah dapat menonjolkan garis wajah. Kacamata dengan model persegi juga dapat menyamarkan area samping pipi sehingga muka akan tampak jauh lebih tirus. Jenis kacamata ini cocok untuk wajah bulat.
Kacamata dengan bingkai persegi tentunya akan menampilkan kesan wajah yang lebih tirus saat digunakan. Tidak hanya tirus, bentuk wajah akan terlihat imut dan tidak lebar atau bulat seperti aslinya. Jenis bingkai ini dapat menjadi pilihan yang cocok untuk pemilik wajah bulat.
3. Bingkai D-Frame
Selanjutnya adalah kacamata yang berbingkai D-Frame. Jenis bingkai satu ini terlihat seolah membentuk huruf D. Tampilan kacamata D-Frame jika digunakan akan menutupi sebagian area pipi bulat pengguna. Jadi, kacamata ini cocok digunakan agar wajah tidak terlihat semakin bulat.
4. Bingkai Cat-Eye
Rekomendasi bingkai kacamata yang keempat adalah Cat-Eye. Model bingkai yang satu ini mempunyai tampilan yang lancip pada kedua ujung dan dapat menghadirkan ilusi hingga membuat pipi tampak lebih jenjang. Kesan vintage dan ala-ala retro juga dihadirkan saat memakai jenis kacamata ini.
5. Bingkai Geometris
Jenis bingkai unik yang satu ini berbentuk segi enam dengan kedua sisi yang lancip. Hal tersebut akan membuat pipi yang bulat akan tampak lebih tirus dan membuat si pemakai lebih merasa percaya diri dengan pipi yang bulat dan berkacamata.
Demikian ulasan mengenai lima model kacamata yang cocok untuk muka bulat tanpa takut wajah terlihat tambah bulat. Pilihan kacamata yang sesuai memang susah dipilih. Dengan menggunakan kacamata yang sesuai dengan bentuk muka, maka akan dapat tetap percaya diri ketika memakainya.